Selamat datang di gubug Inspirasi Coffee. Blog ini dikelola oleh penulis sejak September 2008. Sampai sekarang, api semangat menulis masih menyala terang, menarikan pena melukiskan cerita kehidupan. Hak cipta dilindungi oleh Allah Azza wa Jalla.
Selamat Membaca ^_^

Kamis, 12 November 2009

2 Percaya Dukun, masihkah kita???


Beberapa hari kemarin, tepatnya hari senin kalau tidak salah, pagi-pagi salah satu penghuni kontrakan tiba-tiba memberitakukan bahwa katanya hari senin tersebut akan ada gempa yang besar di bandung. Trus saya hanya bisa menjawab bahwa datangnya gempa itu tidak bisa diprediksi /diramal bahkan oleh BMKG sekalipun.

Dukun

Setelah diskusi lebih lanjut, ternyata baru diketahui bahwa saya ketahui bahwa informasi itu datang dari seorang paranormal. Saya hanya bisa tersenyum mengetahui hal tersebut dan berkata bahwa kita jangan percaya dengan hal-hal yang seperti itu. Dan akhirnya terbukti benar memang tidak terjadi gempa hari itu. 

Tidak bisa dipungkiri bahwa di negeri ini, hal-hal yang berkaitan dengan ramalan-ramalan yang dikeluarkan oleh seorang paranormal sudah menjadi tren. Seringkali juga mereka menunjukkan kemampuan yang bisa dikatakan 'ajaib' yang membuat kita terkagum-kagum. Dan tidak bisa dipungkiri juga, bahwa ada diantara ramalan-ramalan tersebut yang menjadi kenyataan. Kejadian yang seringkali mengikis keimanan kita. Kejadian yang membuat kita semakin tambah percaya dengan ramalan-ramalan tersebut. 

Semoga kita senantiasa dijauhkan dari perbuatan-perbuatan seperti itu. Pernah juga suatu ketika, saat saya pulang kampung ke magetan, ada seorang temen (berdasar berita gosip yang ida dengar) mengatakan bahwa kata seorang peramal terkenal di negeri ini, bahwa di akhir tahun 2008, dua gedung/mall besar di Madiun akan ambruk. Sampai-sampai ada beberapa teman yang mengatakan tidak akan pergi ke tiga mall terbesar madiun tersebut hingga awal 2009. Tapi bussss, tidak terbukti. 


Jadi dengan ini saya pribadi mengajak merenungi hadist dibawah ini sebagai cambuk bagi kita untuk kembali meluruskan kembali akidah kita.
"Siapa yang mendatangi dukun, lalu membenarkan ucapannya, berarti ia telah kufur dengan apa yang diturunkan kepada Muhammad". ( HR Tirmidzi, Abu Dawud, Ibnu Majah & Ahmad)
Bahwa jodoh, maut, rezeki itu Allah yang menentukan. Setiap daun kering yang jatuh dari ranting itu tidak akan bisa lepas dari takbir Allah. Memang ramalan yang saya kemukakan di atas adalah ramalan yang bersifat non ilmiah. Kalau ramalan cuaca, ramalan panen jagung, ramalan kapan kelahiran anak kita yang dikemukakan seorang dokter,  itu semua adalah ramalan yang bersifat ilmiah dan logis. Ramalan tidak logis inilah yang berbahaya. Yup berbahaya terhadap akidah kita sebagai seorang muslim.

Mungkin banyak yang sudah mengetahui akan hal ini, tapi penulis berharap semoga ini menjadi pengingat dan penegas. Bahwa percaya terhadap ramalan paranormal /dukun akan mendekatkan kita pada syirik. Dan sebesar-besar dosa yang tidak bakal diampuni oleh Allah adalah dosa syirik. Wallahualam bi showab.

Related Post



2 komentar:

  1. Mari jaga aqidah kita agar tetap selamat (salimul aqidah)

    BalasHapus
  2. yups..salimul akidah...shahihul ibadah..

    BalasHapus

Terima kasih atas komentarnya ya sobat blogger. Terima kasih juga sudah menggunakan kalimat yang sopan serta tidak mengandung unsur SARA dan pornografi. Komentar yang tidak sesuai, mohon maaf akan dihapus tanpa pemberitahuan sebelumnya.

Btw, tunggu kunjungan saya di blog anda yah.. salam blogger

 

Inspirasi Coffee Copyright © 2011 - |- Template created by O Pregador - |- Powered by Blogger Templates