Selamat datang di gubug Inspirasi Coffee. Blog ini dikelola oleh penulis sejak September 2008. Sampai sekarang, api semangat menulis masih menyala terang, menarikan pena melukiskan cerita kehidupan. Hak cipta dilindungi oleh Allah Azza wa Jalla.
Selamat Membaca ^_^

Selasa, 15 Mei 2012

4 Senarai Menulis

Hari ini saya akan mendokumentasikan celoteh twitter yang saya tweetkan kemarin sore. Kali ini mengangkat tema #menulis

1. Dalam kemampuan berbahasa, setidaknya ada empat ketrampilan yang musti dikuasai. Yaitu berbicara, mendengar, membaca dan #menulis.

2. Mendengar dan membaca lebih sering dikatakan sebagai kemampuan pasif, sedangkan berbicara dan #menulis lebih kepada kemampuan aktif.

3. Dikatakan aktif karena kemampuan ini tak hanya menghasikan produk untuk diri sendiri, tapi diperuntukkan jg untuk orang lain. #menulis.

4. Kemampuan aktif ini menjadikan apa yg dikeluarkan mustinya sudah melalui proses berpikir, klo tidak? --> orang ndak jelas. #menulis.

5. Tentu proses berpikir ini tergantung output seperti apa? Dalm hal berbicara, ingin krlas obrolan warung atau pidato ilmiah. #menulis.

6. Sedangkan dalam hal #menulis, proses berpikir itu ingin output kualitas curcol status twitter atau kualitas membuat paper?

7. Kali ini saya ingin fokus bicara tentang #menulis. Kemampuan bahasa aktif ini unik, dia adalah ungkapan hati lewat lisan yg tak terucap.

8. Namun ada sebagian orang agak malas #menulis, mereka lebih suka membaca. Padahal sejatinya, ruh menulis adalah berpikir.

9. "Banyak orang lebih suka membaca karena ia terlalu malas untuk berpikir". G.C. Lichtenberg (1742-1799, penulis Jerman). #Menulis.

10. Wah pendapat orang jerman ini sadis. Yah boleh setuju boleh tidak, namanya juga pendapat. Lagian orangnya juga udah meninggal. #menulis.

11. Bagi kita yg suka membaca, maka kita ucapkan beribu terimakasih kepada penulis yg berjasa akan bertambahnya pengetahuan kita. #menulis.

12. Aku bukan penulis profesional, tapi hanyalah blogger yang suka berbagi. Tapi akan aku forwardkan alasan mengapa musti #menulis.

13. Forward? sebenarnya aku punya banyak alasan mengapa musti #menulis, tapi kurang sistematis. Boleh ngintip ke sini http://bit.ly/Mcc23U.

14. Jadinya aku forwardkan saja wejangan manfaat #menulis dari Mbak Afifah Afra (seorang penulis). Siap menyimak??? :).

15. Manfaat pertama adalah ingin lebih pintar. Ilmu ada di otak tersimpan di memory, ketika butuh, kadang susah akses apalagi pas panik :).

16. Qayyidul ‘ilma bil kitaabah. Si ilmu itu sering berlarian kesana kemari. Langkah tepat mengikatnya dgn #menulis :).

17. Manfaat berikutnya : bisa berpikir lebih sistematis, mengendalikan emosi, ekspresi empati dan pembelaan, punya banyak teman. #menulis.

18. Bahkan #menulis bisa jadi menambah pundi2 penghasilan kita. Dan yang paling penting adalah menulis bisa jadi lahan dakwah potensial.

19. Manfaat lainnya dengan #menulis, akan bisa memperpanjang usia. Loh kok bisa? yuk intip lagi tulisan saya yg ini : http://bit.ly/ICa8ro.

20. Manfaat lainnya lagi : mendapatkan kepuasan batin. Saya sendiri mengalaminya. Setiap selesai #menulis, saya merasa sangat produktif.

21. Oke cukup sekian celoteh tentang #menulis. Semoga menjadi pelejit semangat buat temen2 blogger.

Related Post



4 komentar:

  1. saya udah jarang nulis. sekarang lebih sering ngetik.

    BalasHapus
    Balasan
    1. ha ha... saya juga berarti jarang nulis...:)

      Hapus
  2. menulis itu candu, bikin sakau kalau kelamaan gak nulis :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. candu..?? kayak candu asmara-nya Titi D.J

      Hapus

Terima kasih atas komentarnya ya sobat blogger. Terima kasih juga sudah menggunakan kalimat yang sopan serta tidak mengandung unsur SARA dan pornografi. Komentar yang tidak sesuai, mohon maaf akan dihapus tanpa pemberitahuan sebelumnya.

Btw, tunggu kunjungan saya di blog anda yah.. salam blogger

 

Inspirasi Coffee Copyright © 2011 - |- Template created by O Pregador - |- Powered by Blogger Templates